
Askrindo Berkomitmen Sukseskan Mudik Gratis BUMN 2025, Memberikan Kemudahan Akses bagi Pemudik
Jakarta, 28 Maret 2025 – Dalam rangka menyambut Idulfitri 2025, Kementerian BUMN kembali menggelar program tahunan Mudik Gratis BUMN dengan tema “Mudik Aman Sampai Tujuan.” Program ini diikuti oleh 78 perusahaan BUMN yang bersama-sama menargetkan 100.000 pemudik untuk diberangkatkan melalui berbagai moda transportasi: 1.360 unit bus, 90 rangkaian kereta api, dan 26 kapal laut. Rute mudik menjangkau lebih dari 200 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia.
PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo), sebagai bagian dari holding Indonesia Financial Group (IFG), turut memperkuat komitmennya dalam program tersebut dengan menyediakan akses yang lebih mudah dan layanan yang lebih optimal bagi masyarakat. Direktur Utama Askrindo, M Fankar Umran, mengatakan bahwa tahun ini pihaknya bersama IFG akan memberangkatkan pemudik ke 17 kota tujuan seperti Kuningan, Pekalongan, Purworejo, Magelang, Kudus, Yogyakarta, Lampung, Palembang, Wonogiri, Sragen, Ngawi, Grobogan, Surabaya, Madiun, Malang, Jombang, dan Blitar.
“Program Mudik Gratis ini merupakan perwujudan peran BUMN sebagai Agent of Development, dilandasi semangat kolaborasi yang bernilai sosial tinggi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat guna merayakan Lebaran di kampung halaman,” ujar Fankar.
Tak hanya menyediakan transportasi, Askrindo juga memberikan perlindungan tambahan berupa asuransi kecelakaan diri secara gratis kepada seluruh peserta mudik. “Askrindo juga memberikan asuransi kecelakaan diri Gratis kepada para pemudik, guna memberikan perlindungan selama diperjalanan arus mudik dan arus balik,” tambah Fankar.
Secara keseluruhan, IFG Group menargetkan sebanyak 23.040 pemudik bisa menikmati perjalanan mudik dengan aman dan nyaman, mencerminkan semangat BUMN dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
Menteri BUMN, Erick Thohir, menyatakan bahwa program ini merupakan bagian dari langkah pemerintah dalam mewujudkan kebijakan yang pro-rakyat sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto. “Mudik Bersama BUMN telah menjadi agenda rutin BUMN, hal ini sebagai wujud komitmen BUMN untuk terus memberikan manfaat bagi masyarakat Indonesia. Hal ini sesuai dengan keinginan Presiden Prabowo Subianto agar kita terus memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat,” tutup Erick. (Redaksi)