
ESG BSI: Dari Peringkat ‘ABOVE MEDIAN’ ke ‘LEADING’
Jakarta, 23 Januari 2025 – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) berhasil menaikkan peringkat Environment, Social, and Governance (ESG) dalam Bloomberg ESG Score ke level 3.86, dari sebelumnya 2.24. Dengan peningkatan ini, BSI naik dari kategori ‘ABOVE MEDIAN’ menjadi ‘LEADING’ di sektor bank umum global. Berdasarkan hasil tersebut, BSI menempati peringkat keempat nasional untuk bank umum dan masuk dalam peringkat global bersama bank syariah terkemuka lainnya seperti MBSB BHD, Abu Dhabi Islamic Bank, dan Qatar Islamic Bank.
Wakil Direktur Utama BSI, Bob T Ananta, mengungkapkan bahwa peningkatan peringkat ESG ini didorong oleh portofolio pembiayaan sosial untuk UMKM serta pembiayaan berkelanjutan. “Kami sangat bersyukur dengan kenaikan peringkat ESG ini dan akan terus berinovasi untuk meningkatkan komitmen keberlanjutan BSI,” ujarnya. Hingga kuartal III/2024, BSI telah menyalurkan pembiayaan keuangan berkelanjutan sebesar Rp62,5 triliun.
BSI juga mendukung komitmen Indonesia terkait Net Zero Emission 2060 dengan memperkenalkan teknologi pemantauan dan pelacakan emisi karbon secara digital di seluruh 1.130 outletnya. Untuk memperkuat kerangka kerja dan budaya keberlanjutan, BSI mendirikan ESG Group sebagai bagian dari strategi penerapan Keuangan Berkelanjutan.
Selain itu, BSI menginisiasi program Zakat Hijau (Green Zakat) dan meluncurkan kampanye donasi “Sedekah Pohon Untuk Negeri” melalui aplikasi BYOND By BSI, sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keberlanjutan lingkungan. (Redaksi)